
Usai penetapan rapat pleno Caleg terpilih, Komisioner KPUD Bawaslu, mewakili Forkompimda, saksi parpol diabadikan di Sekretariat KPUD Taput. PALAPAPOS/Alpon Situmorang
Penetapan DPRD Terpilih, PDIP Kokoh Menangi Seluruh Dapil Taput
TARUTUNG - Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Tapanuli Utara melakukan rapat pleno terbuka penetapan calon terpilih anggota DPRD.
Berdasarkan hasil penetapan yang dibacakan Komisioner KPUD masing-masing Kopman Pasaribu (Ketua), Barisman Pasaribu, Rudolf Sirait Swardi Pasaribu dan Bernad Simanjutak, Senin (22/7/2019), PDIP menjadi pemenang dan di setiap dapilnya bahkan mendudukkan masing-masing dua Kursi sehingga totalnya menjadi 10 kursi DPRD Taput
Adapun Daerah Pemilihan (Dapil) di Kabupaten Tapanuli Utara terbagi lima, yakni Taput I terdiri dari Tarutung, Adiankoting dan Siatas Barita, Taput II terdiri dari Sipoholon, Pagaran dan Parmonangan, Taput III terdiri dari Siborong Borong dan Muara, Taput IV terdiri dari Sipahutar, Pangaribuan dan Garoga serta Taput V terdiri dari Pahae Julu, Pahae Jae, Purbatua dan Simangumban.
Dengan total raihan suara 45.232, partai berlambang Banteng Moncong Putih terpilih sebagai pemenang. Selain itu, PDIP juga menempatkan calegnya Jimmi Tambunan sebagai peraih suara terbanyak bahkan lima calegnya masuk sepuluh besar peraih suara terbanyak.
Lima Caleg yang masuk 10 besar suara terbanyak itu, yakni Jimmi Tambunan (2.930), Jono Panjaitan (2.808), Tono Basuki Ompusunggu (2.671), Bomper Sianturi (2.618) serta Andri Nababan (2.593) suara.
Sedangkan komposisi kursi DPRD perdapilnya, yakni Taput I Royal P Simanjuntak (PKB), Andri Hamonangan Nababan dan Frido Erwin Sinaga (PDIP) Joni Tombang Marbun (Golkar), Fatimah Hutabarat (Nasdem), Frengky Simanjuntak (Hanura), Dapot Hutabarat (Demokrat) dan Timmas Sitompul (PKPI).
Taput II, Herman MP Manalu (PKB), Bomper Sianturi dan Ombun Simanjuntak (PDIP), Lamhot Sipahutar (Golkar), Jesayas Manalu (Nasdem) dan Tota Situmeang (Hanura).
Taput III, Tono Ompusunggu dan Sondang Simaremare (PDIP), Reguel Simanjuntak (Golkar), Kasnur Silaban (Nasdem), Tohonan Lumbantoruan (Perindo), Parsaoran Siahaan (Hanura) dan Sahat Simorangkir (Demokrat).
Taput IV, Sahat Sibarani (Gerindra), Poltak Pakpahan dan Arifin Rudi Nababan (PDIP), Ronal Simanjuntak (Golkar), Mangoloi Pardede dan Maradona Simanjuntak (Nasdem), Jason Pasaribu (Perindo), Jonri Tampubolon (Hanura) dan Toman Balige Silitonga (PKPI).
Taput V, Novada Sitompul (PKB), Jimmi Tambunan dan Jono Panjaitan (PDIP), Antonius Tambunan (Golkar) dan Mauliate Sitompul (Nasdem). (als)