Pemerintah Kota Bekasi dengan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bekasi tandatangani pinjam pakai tanah dan bangunan untuk gedung kantor terletak di Jalan Bandeng Raya Kel. Kayuringin Kecamatam Bekasi Selatan, Senin (16/1/2023). PALAPA POS/ HUMAS

Pemkot Bekasi Berikan Pinjam Pakai Kantor Kepada Bawaslu

KOTA BEKASI - Pemerintah Kota Bekasi dengan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bekasi mengenai pinjam pakai tanah dan bangunan milik Pemerintah Kota Bekasi untuk gedung kantor di Jalan Bandeng Raya Kel. Kayuringin Kecamatam Bekasi Selatan. Proses serah terima tersebut langsung diserahkan dan ditandatangani Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto kepada Kepala Bawaslu Kota Bekasi, Chairunnisa Marzuki didampingi oleh Sekretaris Bawaslu, Riki Fitrian.

Dengan simbolis penyerahan kunci gedung untuk penggunaan kantor Bawaslu Kota Bekasi karena proses pemilihan umum baik untuk Kepala Daerah, Legislatif dan Presiden akan berlangsung pada tahun mendatang, Tri Adhianto berharap dengan penyerahan pinjam pakai gedung berharap penyerahan Gedung memberikan semangat kinerja bagi para pengawas pemilihan umum.

Acara juga dirangkaikan dengan penandatanganan antara Pemerintah Kota Bekasi dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenegakerjaan Kota Bekasi mengenai penyelenggaraan kepesertaan program BPJS Ketenegakerjaan bagi pengurus RT, RW, Tim penggerak PKK Kecamatan, Kelurahan, Kader Posyandu serta pendamping kader Posyandu Kelurahan se Kota Bekasi tahun anggaran 2023.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan sarana produksi dan bibit kangkung untuk petani milenila dari masing masing perwakilan Kecamatan merupakan program dari Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kota Bekasi. Penyerahan dilakukan oleh Plt. Wali Kota Bekasi, Plh. Sekretaris Daerah Kota Bekasi.

Dalam amanatnya, Tri Adhianto berterima kasih atas kerjasama yang telah ditandatangani baik dari pihak Bawaslu Kota Bekasi dan BPJS Ketenagakerjaan Kota Bekasi. Dalam hal ini, BPJS Ketenagakerjaan kami menandatangani untuk para Ketua RT, RW, Kader Posyandu dan Tim Penggerak PKK Kecamatan se Kota Bekasi yang diharapkan mampu mendongkrak kinerja dan semangat sebagai ujung tombak pelayanan di wilayah.

"Ketua RT dan RW serta penggerak PKK ataupun kader Posyandu sebagai ujung tombak penggerak di Pemerintahan, semoga dengan semangat membantu pelayanan terhadap warga serta memberikan pelayanan prima agar warga bisa dijembatani untuk keperluannya."kata Tri.

Selanjutnya, Tri Adhianto mengatakan mengenai proses klub kebanggaan Kota Bekasi, Persipasi yang lolos ke final dalam ajang liga 3, tentunya dorongan dan dukungan dari semua warga untuk membuktikan bahwa Persipasi bisa melaju sampai final.

"Saya berterima kasih atas dukungan dari semua elemen, Persipasi masuk dalam final dan akan tanding pada selasa ini. Ayo kita dukung dan ramaikan Stadion Patriot Chandrabaga Kota Bekasi, semua elemen harus menonton walau ada beberapa kebijakan dari pusat, kita tetap harus bangga miliki pemain yang bisa memajukan klub kebanggaan kita,” ujar Plt. Wali Kota.

Sebagai Ketua Umum Persipasi, Tri Adhianto mengajak seluruh pegawai untuk memadati stadion kebanggaan kita yang pada ajang final ini bermain dengan Dejan FC.

“Kita harus memiliki rasa bangga untuk pertandingan nanti, para pemain telah berkontribusi dalam usaha hingga final. Maka dari itu, kepala perangkat daerah untuk mengintruksikan menonton dan memberi support bagi Persipasi pada selasa mendatang,”tandanya. (hms/red)

Previous Post Nicodemus Godjang : Ganti Kepala OPD Tidak Lincah dan Cekatan
Next PostRendah Penyerapan Keuangan, Disperkimtan Berjanji Akan Lakukan Perbaikan