
Pemerintah hingga pelajar terlibat dalam pelaksaan aksi bersih bersih di Tapanuli Utara. PALAPAPOS/Hengki Tobing
Pemkab Taput Dukung Aksi World Cleanup Day
TAPANULI UTARA - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) mendukung penuh pelaksanaan aksi bersih-bersih se-Dunia atau World Cleanup Day (WCD) yang diprakarsai Tim Pelaksana WCD Sumatera Utara.
Aksi bersih-bersih ini dilaksakan di lima lokasi berbeda di Taput, Sabtu (21/9/2019) dalam waktu yang bersamaan dengan melibatkan seribuan warga yang sebagian besar, adalah pelajar dan organisasi masyarakat serta pemerintahan desa dan kecamatan.
Adapun lima lokasi pelaksanaan kegiatan itu, yakni Objek Wisata Pemandian Air Soda-Tarutung, Tanggul Aek Sigeaon, Jalan Diponegoro-Tarutung, Objek Wisata Pemandian Air Panas-Sipoholon, Terminal Siborong-borong dan pelabuhan Muara.
Pimpinan Aksi di Pemandian Air Soda dilakukan staf ahli Bupati Herli Sinaga di Tanggul Aek Sigeaon dipimpin langsung Pj Sekda Parsaoran Hutagalung di Pemandian Air Panas Sipoholon dipimpin Camat Sipoholon Richan Situmorang, di Terminal Siborong-borong dipimpin Asisten III Satya Dharma Nababan dan di Pelabuhan Muara dipimpin Camat Muara Josua Napitupulu.
Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan yang diwakili Pj Sekda Parsaoran Hutagalung berpesan agar seluruh masyarakat selalu aktif menjaga kebersihan yang diawali di lingkungan masing-masing.
"Terimakasih kepada panitia, masyarakat dan pelajar yang mendukung aksi ini, semoga aksi seperti ini semakin sering terlaksana. Kita harus membiasakan diri untuk membersihkan lingkungan termasuk pada lingkungan sarana umum," ucap Sekda saat memulai pelaksanaan aksi. (eki)