
DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi usai lakukan pendaftaran Calon Legislatif (Caleg) di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Kamis (11/5/2023). PALAPA POS/ Yudha
PDIP Kota Bekasi Daftarkan Caleg Ke KPU, Keterwakilan Perempuan Melebihi Target
KOTA BEKASI - Ketua DPC PDI Perjuangan, Tri Adhianto mengungkapkan bahwa saat ini keterwakilan Calon Legislatif (Caleg) perempuan yang mendaftarkan diri dari partai nya mencapai 35 persen.
Hal itu dikatakan usai menyerahkan berkas pendaftaran di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi, Kamis (11/5/2023).
"Untuk keterwakilan perempuan kita melebihi kuota dan mencapai 35 persen, alhamdulillah melebihi target,"katanya.
Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Mas Tri itu pun menjelaskan, saat ini total Calon Legislatif (Caleg) dari DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi mencapai 50 orang dengan latarbelakang yang bervatiasi dan sudah termasuk incumbent.
"Untuk Kota Bekasi ada 50 Caleg dan incumbent diperintahkan untuk mendaftar kembali. Saya kira proses pencalegan DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi sudah melalui proses yang panjang,"ungkapnya.
Terpisah, anggota DPRD Kota Bekasi Fraksi PDI Perjuangan, Enie Widhiastuti menjelaskan, incumbent perempuan hanya dia satu-satunya yang maju Calon Legislatif (Caleg) dari partainya.
"DPC PDI Perjuangan Kota Bekasi untuk tahun ini memberikan kuota perempuan melebihi dari target, sebelumnya kita ketahui hanya 30 persen. Namun untuk saat ini bertambah menjadi 35 persen. Untuk perempuan incumbent hanya saya, newcomers ada 3, tadinya saya berharap ada 4 newecomers. Artinya sudah memberikan ruang dan kebebasan bagi perempuan sebagai bukti partai kami tidak ada masalah gender dan semua sama,"tukasnya.
Penulis : Yudha