
Bupati Taput Nikson Nababan dan Trimedya Panjaitan di pembukaan kompetisi sepakbola Ombus-Ombus Cup. PALAPAPOS/Hengki Tobing
Nikson Nababan: Trimedya Panjaitan Rencanakan Dirikan Klub Sepakbola Batak United
TAPANULI UTARA - Bupati Tapanuli Utara (Taput), Nikson Nababan membeberkan, Anggota DPR RI Trimedya Panjaitan yang juga Calon Legislatif (Caleg) PDIP di Pileg 2019 ini, berencana mendirikan sebuah klub sepakbola dengan nama Batak United.
Hal itu disampaikan Nikson Nababan pada saat membuka turnamen sepakbola Ombus-Ombus Cup di Lapangan Mini Siborongborong, (7/4/2019) kemarin. "Bang Trimedya kita dukung agar nanti berdiri klub sepakbola Batak United," kata Nikson.
Ia juga selaku kepala daerah, lanjutnya, telah memerintahkan kepada Dinas Pemuda dan Olahraga agar bersama-sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) setempat untuk melakukan pembinaan berjenjang bagi pemain mulai sejak umur 13 tahun, 16 tahun hingga pemain senior.
Tentunya, kata Nikson, akan ada dua atau tiga kompetisi sepakbola dalam setahun yang akan dilaksanakan di Taput kedepannya.
"Intinya, bagaimana agar para bibit-bibit pemain sepakbola yang ada di Tapanuli Utara dan Tapanuli Raya dapat bermain di pertandingan level nasional dan bahkan internasional," ucapnya.
Diketahui, kompetisi sepakbola Ombus-Ombus Cup dibuka sejak 7 Maret lalu dan dilaksanakan di Lapangan Mini Siborongborong dan diikuti 32 klub sepakbola dari kawasan Tapanuli Raya. (eki)