
Penggunaan Dana Desa Sosunggulon Tarutung saat ini diprioritaskan pembangunan saluran irigasi untuk memaksimalkan lahan pertanian. PALAPAPOS/Alpon Situmorang
Maksimalkan Lahan Pertanian, Dana Desa Sosunggulon Diprioritaskan Bangun Saluran Irigasi
TAPANULI UTARA - Demi memaksimalkan lahan pertanian, tentunya dibutuhkan kebutuhan air yang cukup untuk mengairi areal persawahan. Saat ini, proses pembangunan telah dilakukan dengan menggunakan Dana Desa tepatnya di Sosunggulon, Kecamatan Tarutung, mulai dikerjakan.
Beberapa item pekerjaan melalui hasil Musrenbang Desa menelurkan kegiatan pelebaran jalan, pipanisasi dan bak kontrol. Namun yang paling jadi prioritas, yakni pembangunan saluran irigasi di Dusun Lumban Rihit.
Kades Sosunggulon Togi Hutabarat, Kamis (26/9/2019) saat ditemui dilokasi pembangunan irigasi mengatakan, pembangunan ini sangat vital bagi kepentingan petani. Dulunya, parit ini sangat kecil dan sering tertutupi sedimen tanah, sehingga ketika hujan turun air dari Dolok Nagodang akan menghantam.
Akibatnya luapan air tersebut tidak mampu ditampung parit, sehingga menghantam areal persawahan yang berada disisinya. "Irigasi yang kita kerjakan sepanjang 462 meter dengan lebar 50 cm. Harapan kita, nantinya usai selesai luapan air dari Dolok Nagodang akan mampu ditampung saluran ini nantinya," tambahnya.
Sehingga kedepan, sebut Togi, tidak akan ada lagi warganya mengeluh akibat gagal panen. "Air dari saluran ini akan terkoneksi ke Bondar Sibabiat. Dan nantinya hasil pertanian dengan luasan kurang lebih 20 hektar pasti akan lebih maksimal," ujarnya.
Selain fokus infrastruktur, untuk target BUMDes Togi mengungkapkan, akan mengelola alat pesta berupa teratak, musik maupun kursi. "Sedang kita buat struktur pengurus BUMDesnya, Saya yakin BUMDes ini akan maju mengingat jumlah penduduk cukup besar yakni 350 KK jadi sasaran BUMDes kita nantinya," katanya.
Togi menyampaikan terima kasih atas kucuran dana desa serta ADD sangat dirasakan langsung masyarakat. "Dana desa maupun ADD merupakan upaya pemerintah membuat desa lebih mandiri dan maju," pungkasnya. (als)