Komisioner KPU Kota Bekasi Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Pedro Purnama Kalangi. PALAPA POS/Yudha.

Komisioner KPU Kota Bekasi Pedro Purnama Kalangi Gabung PSI

KOTA BEKASI - Masa jabatan KPU Kota Bekasi akan berakhir pada 07 Oktober 2023 mendatang. Namun disisa waktu tersebut, Komisioner KPU Kota Bekasi Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Pedro Purnama Kalangi dikabarkan bergabung dalam Partai Solidaritas Indonesia (PSI)

Menanggapi hal itu, Ketua KPU Kota Bekasi, Nurul Sumarheni menyatakan itu merupakan hak pribadi yang bersangkutan dalam menentukan karir pasca berakhir nya masa jabatan, Senin (02/10/2023). "Itu kan hak beliau untuk menentukan langkah karir selanjutnya pasca menyelesaikan tugas di KPU Kota Bekasi. Karena masa tugas kami akan berakhir pada Sabtu, 07 Oktober 2023," ucapnya saat dihubungi palapapos.co.id. Lebih lanjut, Nurul menjelaskan surat pengunduran diri yang diajukan Pedro Purnama Kalangi masih berproses di Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesi (KPU RI). "Per tanggal 02 Oktober 2023 ini surat nya sudah ada dan dikirim juga dan disampaikan juga kepada pimpinan kami KPU RI. Kemudian kan kalau kalau surat pengunduran diri itu nanti di proses terlebih dahulu dengan pemberhentian, tapi gak tau juga ya, karena waktu nya juga sudah menjelang akhir masa jabatan, entah di proses atau tidak oleh KPU RI," ungkapnya. Nurul pun mengungkapkan, pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) terhitung dari 24 September 2023 s.d 03 Oktober 2023. Dalam proses tersebut partai politik masih bisa mengajukan perubahan data yang ada. "Pendaftaran Bacaleg kan dari 24 September 2023 s.d 03 Oktober 2023 itu pencermatan rancangan DCT, nah direntan waktu ini adalah kesempatan bagi partai politik untuk mengajukan perubahan. Perubahan nya itu bisa banyak yakni nomor urut, para Bacaleg, bahkan bisa ganti pemain bisa perubahan nama dengan di singkat misalkan atau memasukan gelar," pungkasnya.

Penulis : Yudha

Previous Post Ini Cara Ketua Kombas Mempertahankan Batik di Bekasi
Next PostKomisioner KPU Kota Bekasi Gabung PSI, Pedro: Saya Suka Warna Merah