
Salah satu program pembangunan infrastruktur Desa Pagaran Lambung IV yakni Drainase menuju Jalan Usaha Tani. PALAPA POS/Alpon Situmorang
Kades Pagaran Lambung IV Fokuskan Infrastruktur Jalan Usaha Tani
TAPUT – Kepala Desa Pagaran Lambung IV Adiankoting, Bangun Hutagalung mengungkapkan masih fokus infrastruktur jalan maupun irigasi untuk mempercepat aksesbilitas jalan menuju sentra pertanian di wilayahnya.
"Penggunaan Dana Desa kita masih seputar infrastruktur dan tetap akan berlanjut melihat kenyataan masih butuh sentuhan," kata Bangun, Senin (7/10/2019).
Untuk itu melalui Musrenbang telah diprogramkan yakni pembangunan Tembok Penahan Tanah (TPT) jalan menuju Pagaran Lambung IV.
“Ada dua titik makanya kita buat penahan tanah serta kondisinya curam. Dengan dibangunnya nanti maka tidak akan terjadi longsoran menimpa lahan pertanian," sebutnya.
Selain itu, Bangun mengatakan juga memprogramkan pengasapalan jalan menuju Pagaran IV menuju Sitongrom.
“Panjangnya ruas jalan yang kita bangun 1.215 meter, TPT 43 m, Drainase 430 serta gorong-gorong 1 unit," ungkapnya.
Program pembangunan infrastruktur tersebut akan sangat berdampak bagi warganya matoritas petani Karet.
“Ada puluhan hektar lahan karet disana. Dan memang peningkatakan kualitas jakan Lapen dari sebelumnya perkerasan tahun lalu, kita berharap melalui jalan ini akan terkoneksi antar Desa di Pagaran Lambung," pungkasnya. (als)