Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) yang berlokasi di Jl. Ir. H Juanda dekat stasiun Kota Bekasi, Kamis (31/8/2023). PALAPA POS/ Yudha

JPO Dekat Stasiun Kereta Api Bekasi Akan Dibongkar

KOTA BEKASI - Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) terletak di Jl. Ir. H Juanda Stasiun Kereta Api Bekasi akan dibongkar lantara tidak memiliki fungsi yang semestinya.

Hal pembongkaran diungkapkan Kepala Bidang (Kabid) Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Kota Bekasi, Idi Susanto, Kamis (31/8/2023).

"Paling lambat pekan depan Jembatan Penyebrangan Orang yang berdekatan dengan Stasiun Bekasi akan diganti dengan yang baru. Dan akan langsung terhubung dengan stasiun,"katanya. Lebih lanjut, Idi pun berupaya agar pembangunan JPO tersebut tidak menggunakan Anggaran Pendapatan, dan Belanja Daerah (APBD) Kota Bekasi, dan saat ini pihaknya sedang mencari investor. "Nanti akan kita cari investor yang mau membangun JPO tersebut, dan langsung terkoneksi ke Stasiun Bekasi. Secara prinsip pihak stasiun sudah menyetujui,"ucapnya. Selain itu, ia pun menjelaskan bahwa pihaknya sudah menawarkan kepada investor untuk mengkoneksikan JPO kedalam Stasiun Bekasi. Namun menurut pengakuan Idi, investor tidak melanjutkan karena belum ada kesepakatan dengan pihak kereta api. "Sebetulnya kalau dulu itu niat nya ingin terkoneksi langsung ke stasiun, namun pihak stasiun belum mengizinkan. Dan investor yang saat ini tidak menginginkan ketika kami beri kesempatan untuk mengkoneksikan langsung ke stasiun,"pungkasnya. Penulis : Yudha

Previous Post PWI Jabar dan Pemprov Jabar Sukses Selenggarakan UKW di Delapan Daerah
Next PostWali Kota Bekasi Lakukan Sidak Tertibkan Sekitaran Stasiun Bekasi