Jelang Nataru, Harga Bahan Komoditas Mengalami Lonjakan Signifikan
BEKASI - Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kota Bekasi mengungkapkan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) beberapa bahan komoditas mengalami lonjakan harga, Selasa (6/12/2022).
Kasie Bidang Perdagangan pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperin) Kota Bekasi, Eko Wijatmiko menjelaskan yang mengalami kenaikan sejak beberapa hari belakangan ini adalah cabai, bawang, minyak goreng, telur, ayam boiler dan ayam kampung.
"Kenaikan telur dengan naik awalnya 1.000 rupiah dan saat ini kenaikan mencapai 5000 rupiah, cabe bawang 5.000 rupiah. Untuk Daging harganya masih standar 150.000 per kilo gram," katanya kepada palapapos.co.id.
Lebih lanjut Eko mengungkapkan penyebab terjadinya kenaikan, lantaran menjelang Natal warga kebanyakan mencari ayam kampung. Kenaikan harga terhadap komoditas tersebut terjadi di 13 pasar tradisional di Kota Bekasi.
"Saat ini operasi pasar masih berjalan. Karena Natal dan Tahun Baru ini permintaan telur dan daging ayam banyak, jadi harga naik,"ucapnya.
Kendati demikian kata Eko, untuk cabai dan bawang naik karena permintaan banyak, sementara pasokan berkurang. Sehingga terjadi kenaikan harga terhadap harga cabai dan bawang.
"Kita akan terus gelar operasi pasar hingga 23 Desember supaya kebutuhan masyarakat dapat terpenuhi dan juga harganya sesuai,"tukasnya.
Penulis : Yudha