FKRW Bekasi Utara Dukung Sholihin Sebagai Cawalkot Bekasi 2024
KOTA BEKASI - Dukungan terus mengalir kepada Ketua DPC PPP Kota Bekasi, Sholihin sebagai bakal calon Wali Kota Bekasi 2024. Kali ini dukungan datang dari Ketua FKRW Bekasi Utara, Ahmad Yani, Kamis (20/6/2024).
"Beliau banyak membantu masyarakat, contoh seperti membantu anak sekolah, pengecoran jalan di wilayah yang belum tersentuh pembangunan. Belum lagi H Sholihin juga kerap membantu program rutilahu di Kota Bekasi," ucap Ahmad Yani.
"Kami melihat kerja-kerja H. Sholihin nyata, bukan hanya retorika. Hal itulah kenapa FKRW Bekasi Utara mendukung H. Sholihin menjadi Wali Kota Bekasi. Kami yakin Kota Bekasi di pimpin H.Sholihin akan memberikan dampak perubahan dalam pembangunan, pelayanan publik ke masyarakat dan kinerja aparatur pemerintah akan lebih baik," imbuhnya.
Selain itu kata dia, H. Sholihin pada Idul Adha 1445 Hijriah tahun ini membagikan hewan kurban berupa enam ekor sapi. Menurutnya, pemberian hewan kurban merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat kecil.
"Banyak masyarakat kecil mungkin mengidamkan makan daging. Makanya H.Sholihin banyak berkurban sapi, tentunya pemberian sapi kurban sangat bermanfaat kepada masyarakat," pungkasnya.
Terpisah, Bacalon Wali Kota Bekasi H.Sholihin mengucapkan terimakasih atas dukungan FKRW Bekasi Utara terhadap dirinya.
"Alhamdulillah, banyak dukungan dari lapisan masyarakat terus berdatangan. Dukungan dari berbagai elemen masyarakat merupakan suatu kebahagiaan bagi saya untuk maju di Pilkada," ujarnya.
Pria akrab disapa Gus Shol ini menyebutkan bahwa saat ini dirinya masih fokus menjalankan komunikasi dengan partai-partai lain.
"Komunikasi dengan partai masih terus kita bicarakan. Saya kerja dulu menunjukkan kepada masyarakat. Insha Allah kalau memang takdir, jalannya akan ditunjukkan," ucapnya.
Penulis : Yudha.