Ketua DPRD Poltak Pakpahan saat dikonfirmasi diruang kerjanya. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

DPRD Taput Periode 2019-2024 Dilantik 30 September

TARUTUNG - Setelah ditetapkan KPUD Tapanuli Utara melalui rapat pleno terbuka, Senin (22/7/2019) di Sekretariat penyelenggara Pemilu tersebut, dijadwalkan 35 anggota DPRD periode 2019-2024 akan dilantik pada Senin, 30 September 2019. Jadwal itu dibenarkan Ketua DPRD Taput Poltak Pakpahan diruang kerjanya, Selasa (23/7).

Dikatakannya, surat penetapan KPUD anggota DPRD terpilih sudah sampai ke pihaknya dan sesuai ketentuan surat itu akan diteruskan pemerintah ke gubernur.

"Sudah sampai suratnya, dan nantinya pemerintah akan menyampaikan ke gubernur agar segera menerbitkan SK untuk 35 Dewan terpilih," sebut politisi PDIP tersebut.

Dikatakan Poltak yang ketiga kalinya duduk sebagai anggota DPRD, bahwa periodenisasi DPRD Taput 2014-2019 berakhir 29 September. "Tapi karena itu hari Minggu maka jadwalnya mundur ke Senin 30 September," ungkapnya.

Pengambilan sumpah janji 35 Dewan terpilih, ujar putra Pangaribuan tersebut, dilakukan Ketua PN Tarutung dan bila memang dimungkinkan akan ada pembentukan langsung alat kelengkapan DPRD.

Alat kelengkapan dimaksudnya, Pimpinan DPRD, Ketua Fraksi, Ketua Komisi dan lainnya sesuai aturan yang berlaku. Terkait komposisi Ketua DPRD yang akan memimpin, Poltak menyebutkan secara otomatis partai pemenang pemilu di Taput yakni PDIP.

Sedangkan mekanisme penunjukan Ketua DPRD dari partai besutan Megawati Soekarno Putri tersebut, sebut Poltak telah keluar surat Peraturan DPP No 07 tahun 2019 tentang mekanisme pengisian Pimpinan DPR kabupaten/kota maupun Provinsi serta Fraksi.

Dimana salah satu pasal, yakni 5 dan 8 bab IV menyebutkan salah satu butirnya kursi Ketua DPRD dari partai PDIP mengutamakan kader yang telah menjadi anggota partai sekurang-kurangnya 5 tahun yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Anggota.

Selain itu juga punya pengalaman, yakni pernah menjadi anggota DPRD serta Pimpinan DPRD mengutamakan kader yang merupakan pengurus inti, yakni Ketua, Sekretaris dan Bendahara terpilih pada Pileg.

Kecuali DPP memiliki pertimbangan lain atas dasar kepentingan strategis partai. "Namun itu jarang terjadi bila memang ada kader yang masuk kepengurusan inti terpilih kembali," ujar Poltak yang disebut sebut sangat berpeluang memegang palu DPRD kedua kalinya. (als)

Previous Post Wayang Kulit Kontemporer Hipnotis Anak Polandia
Next PostRatu Tatu Siap Kembali Maju Pada Pilkada 2020