Para petenun binaan Dekranasda Taput saat diberikan bantuan benang sebagai bentuk motivasi ke pengerajin. PALAPAPOS/Alpon Situmorang

Dekranasda Tangkap Peluang Promosikan Pewarna Alam Taput

TARUTUNG - Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tapanuli Utara, Satika Sinamora disela-sela kegiatan pembagian benang mengungkapkan saat ini berupaya membidik peluang mempromosikan pewarna alam.

"Saya lihat tren saat ini pasar dalam menggunakan bahan baku membidik pewarna alam," ungkapnya, di Gedung Nasional, Senin (10/12/2018).

Dikatakannya, peluang ini sangat baik dimanfaatkan bagi petenun dan diajari cara membuat pewarna alam. "Semua sentra pertenunan hasil studi banding kemarin berlomba-lomba membuat pewarna alam. Dan mereka belum ada apa-apanya dengan hasil tenunan yang dikerjakan pengrajin kita," ungkapnya.

Untuk itulah, dikatakan Ketua TP PKK tersebut pihaknya akan menangkap selera pasar. "Pasar ingin kembali kealam menggunakan bahan-bahan dari pewarna alam. Nah, kita punya pengrajin yang luar biasa tinggal membina mereka melakukan pencelupan benang dengan pewarna alam pasti produk kerajinan kita yang paling baik," ungkapnya.

Dalam waktu dekat, Satika akan mencoba memotivasi dan melakukan pelatihan ke binaannya untuk teknik pencelupan benang menggunakan pewarna alam. "Jika pengerajin kita telah mampu maka kita akan kuasai pasar. Saya sudah siapkan kemana akan dilempar dan tentunya pendapatan pengerajin kita akan semakin meningkat," pungkasnya. (als)

Previous Post Satika Bagi Benang ke Petenun Binaan Dekranasda Taput
Next PostSatika Ajak Kaum Ibu Doakan Taput Tetap Kondusif