Proses breffing yang dilakukan oleh salah satu trainer PT. Agung Tamado Group (ATG). PALAPA POS/Yudha.

Cegah Pengangguran di Kota Bekasi, Perusahaan Penyalur ART Tetap Eksis Selama Tiga Tahun

KOTA BEKASI - Membuat suatu perusahaan penyalur Asisten Rumah Tangga (ART) tentu tidaklah mudah, butuh keseriusan dan kegigihan dalam merintis hal tersebut. Terlebih dengan adanya perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa tersebut, tentu bisa membantu Pemerintah Kota Bekasi dalam mengurangi jumlah pengangguran yang ada saat ini.

"Sudah tiga tahun PT. Agung Tamado Group (ATG) yang berlokasi di jalan Prof. Moh. Yamin Kelurahan Duren Jaya hadir dan berkiprah di kota Bekasi. Kenapa saya mendirikan perusahaan penyalur ini, karena kami ingin membantu pemerintah mengurangi pengangguran di Kota Bekasi dan luar Kota Bekasi," ujar Direktur PT. Agung Tamado Group, Agung  Prasetyo, Kamis (23/11/2023). Selain itu, kepada palapapos.co.id, Agung menjelaskan sampai saat ini sudah mencapai 500 orang pekerja dari perusahaan nya tersebut yang mendapatkan pekerjaan sebagai Asisten Rumah Tangga (ART). "Tenaga kerja yang sudah disalurkan mencapai 500 pekerja dan sudah mendapatkan majikan. Untuk penyalurannya ada 2 opsi yaitu jabodetabek dan luar pulau jawa dan bali," ujarnya. Agung berharap, kepada Pemerintah Kota Bekasi untuk mensupport selalu perusahaannya, karena dirinya mengakui masih banyak kekurangan dalam mengelola ini semua. "Saya ingin Pemerintah mensupport serta kami ingin bersinergi dgn unsur pemerintah terkait untuk kami menjadi lebih baik lagi, karena kami tau masih banyak kekurangan untuk membangun perkembangan perusahaan ini," tukasnya.

Penulis:Yudha.

Previous Post Imbas Konflik Dengan Komite, Dinas Pendidikan Berikan SP Kepada Kepala Sekolah SDN Jatiluhur II
Next PostRayakan Hari Guru Nasional, Sejumlah Guru SDN 1 Cimuning Terluka Akibat Ledakan Balon Gas