Bupati Taput saat mengikuti peringatan Hari Anak Nasional secara virtual.PALAPA POS/ Hengki Tobing

Bupati Taput : Peran Orang Tua Sangat Penting Dampingi Proses Pertumbuhan Anak

TAPANULI UTARA - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan menyebut anak sebagai generasi penerus bangsa perlu didukung dan dilindungi, agar tumbuh sebagai manusia dewasa yang berjiwa Pancasila.

Demikian sambutannya saat mengikuti peringatan Hari Anak Nasional yang dilakukan secara virtual dari rumah dinasnya, Jumat (23/7/2021). Turut mendampingi Kepala Dinas PPKBP3A Sudirman Manurung, beberapa pimpinan OPD, TP PKK,dan Ketua Forum Anak Daerah Kabupaten Tapanuli Utara Sandy Yudha Pratama Hulu.

Pelaksanaan Hari Anak Nasional Tahun 2021 memiliki tantangan tersendiri karena diperingati pada masa pandemi Covid-19.

"Persoalan anak di Indonesia tergantung bagaimana situasi keluarga, terutama orang tua sebagai ujung tombak dalam mendidik dan mengajar anak-anak. Bagaimana orang tua memberikan kasih sayang dan memahami karakter seorang anak sehingga dapat tumbuh, baik rohani dan jasmaninya,"ujar Bupati.

Ditambahkan, anak adalah aset yang tak ternilai. Untuk itu sangat dibutuhkan peran orang tua dalam mendampingi proses pertumbuhan anak hingga dewasa.

"Saya mengajak anak-anak Indonesia khususnya anak Taput untuk memerangi hoaks,yang memecah belah anak Indonesia dan anak-anak Tapanuli Utara.Ciptakan kegiatan yang bersifat positif, kreatifitas, yang menggali potensi diri anak.Anak-anak juga untuk bersabar belajar dan bermain dari rumah demi terhindar dari penularan Covid-19.Saya berharap anak-anak Taput semakin maju dan dapat bersaing di tingkat kabupaten, nasional bahkan luar negeri,"ujarnya mengakhiri.

Penulis:Hengki

Previous Post Pemkab Taput dan Pemdes Sibalanga Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak
Next PostKapolri: Malam Ini Seluruh Polda Gelar Patroli Skala Besar