
Bupati Simalugun JR Saragih didampingi Kasatlantas Polres Simalungun AKP Hendrik Barus di Jembatan Siduadua Sibaganding. PALAPAPOS/Jes Sihotang
Bupati Simalungun Tinjau Banjir Lumpur di Jalinsum Jembatan Siduadua
SIMALUNGUN - Bupati Simalungun JR Saragih didampingi rombongan datang meninjau banjir lumpur di Jembatan Siduadua, Jalinsum Sibaganding-Parapat, Nagori (desa) Sibaganding, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Sumut, Jumat (4/1/2019) malam sekitar pukul 18.30 Wib, dan kembali mendatangi pusat longsor di bangun Dolok, Kelurahan Parapat, Sabtu (5/1/2019) pukul 06.30 Wib.
Saat meninjau Jembatan Siduadua, sembari menyaksikan evakuasi lumpur dari bahu jembatan dan sekitarnya, JR Saragih menyampaikan akan berupaya memberikan perhatian khusus untuk menagangani kejadian ini. "Kita sudah koordinasikan dengan dinas terkait terutama Badan Jalan dan Jembatan Provinsi Sumatera Utara agar penanganan dan solusinya segera ditangani, karena akses Jalinsum Parapat yang satu ini sangat vital dan status jalan tersebut adalah jalan nasional," ujarnya.
Selain itu, menurut JR Saragih, pihaknya akan mengupayakan penanganan mata air yang ada dipuncak Bangun Dolok (Sumber longsor-red) agar dialihkan dan bakal dipasang pipa yang panjang hingga ke jembatan untuk mengalirkan air. Hal ini dilakukan, sambungnya, agar mata air tersebut tidak menggerus lumpur-lumpur itu lagi.
Perihal pembangunan jalan alternatif dari Simpang Gereja HKBP Sualan Nagori (Desa) Sibaganding tembus Bangun Dolok dan Simpang PLN Parapat, menurut Bupati, tahun ini akan segera dikerjakan, mengingat jalan tersebut sudah lama tidak dilintasi kendaraan umum lagi, karena banyaknya jalan yang sudah rusak.
"Namun, untuk perlintasan warga dari kawasan Mess Methodist sampai ke Pos pengamatan Gunung Pusuk Buhit di Bangun Dolokpada bulan Desember 2018 lalu, sudah kita aspal dengan baik. Yah, tahun depan akan segera kita perbaiki, jadi jika kejadian seperti ini terjadi lagi, maka arus lalulintas bisa diarahkan dari jalan lingkar Bangun Dolok," katanya. (jes)