
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep saat berkunjung ke Kota Bekasi. PALAPA POS/Yudha.
Bolonemase Bekasi Raya, Dorong Kaesang Pangarep Terjun di Pilkada Kota Bekasi
KOTA BEKASI - Ketua Bolonemase Bekasi Raya, Reynaldi Aditama menjelaskan, saat ini Kota Bekasi membutuhkan figur pemimpin yang energik dan inovatif, tidak lain seperti sosok Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep.
"Kota Bekasi membutuhkan pemimpin yang muda, energik, dan inovatif, yang bisa membawa angin segar dalam pembangunan dan penyelesaian masalah-masalah sosial yang kita hadapi saat ini," kata Reynaldi Aditama, Senin (11/3/2024).
Selain itu, nama putra bungsu Presiden Joko Widodo itu mulai mencuat untuk ikut serta dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Bekasi.
"Harapan ini semakin menguat dengan munculnya nama Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Joko Widodo, sebagai kandidat potensial untuk Pilkada Kota Bekasi yang akan datang," ucap pria yang akrab disapa Bang Rey.
Tidak hanya itu, pria yang juga mencalonkan diri sebagai legislatif DPRD Kota Bekasi berharap Kaesang Pangarep bisa membawa masa depan Kota Bekasi ke arah yang lebih cerah lagi.
"Ini bukan hanya tentang memilih pemimpin yang baru, tetapi memilih arah baru untuk masa depan Kota Bekasi yang lebih cerah," tutupnya.
Penulis : Yudha.