
Proses evakuasi kendaraan dari kedalaman 100 meter dari tebing Jalinsum Harangan Ganjang Pondok Bulu Simalungun. PALAPAPOS/Jes Sihotang
Bermuatan Lima Penumpang, Double Cabin Terjun ke Jurang di Pondok Bulu
PONDOK BULU - Sebuah kendaraan jenis Double Cabin bermuatan lima penumpang terjun bebas ke jurang di kedalaman 100-150 meter, tepatnya di Jalan Lintas Pondok Bulu, Harangan Ganjang, Kecamatan Dolok Panribuan, Kabupaten Simalungun, Kamis (8/8/2819) dinihari.
Meski kecelakaan tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 03.30 Wib, namun evakuasi baru bisa dilakukan sekitar pukul 10.00 Wib, dengan cara menaikkan para penumpang dan supir double cabin tersebut dari kedalaman jurang 100 meter, terjal dan harus ditarik memakai tali.
Meski tidak ada korban jiwa, namun kondisi seluruh korban mengalami luka dan terlihat lemas. Selain semalaman didalam jurang, korban juga tampak dalam posisi berantakan dalam double cabin yang terlihat sudah ringsek dibagian kepala mobil dan kini semua korban sudah dievakuasi.
Hingga berita ini diturunkan belum ada kepastian penyebab terjadinya kecelakanan tersebut, karena semua tim kembali fokus evakusi mobil Double Cabin. "Jadi apakah karena supir mengantuk atau mengelak kendaraan lainnya, kita belum tahu pasti, nanti akan kami proses lebih lanjut. Namun terpenting para korban sudah berhasil dievakuasi dan diantar ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan dan perawatan lebih lanjut," ujar salah seorang saksi mata di TKP.
Sementara itu, Kasat Lantas Polres Simalungun melalui Iptu Oppusunggu mengatakan, bahwa kejadian kecelakaan diperkirakan terjadi sekitar pukul 03.30 Wib di Jalan umum km 24-25 jurusan Pematangsiantar-Parapat, Dusun Pondok Buluh Nagori Pondok Buluh, Kecamatan Dolok Panribuan Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara.
Adapun mobil toyota Hilux Double Cabin BM 8796 DK dibawa Baron Hans Benny Silalahi (48), yang juga warga Medan mengalami luka ringan dibagian pinggang sebelah kiri.
Sementara itu, penumpang lainnya adalah Aprizal Piliang (45) alamat Medan, luka ringan. Amir siregar (47) alamat medan mengalami luka ringan, Minci (32 Tahun) alamat Medan, juga luka ringan dan salah seorang bermarga Marbun (48 tahun) alamat Medan, juga luka ringan dan semua korban luka ini kini dirawat di RS Vita Insani Kota Siantar.
Diduga sebelum terjadinya kecelakaan, sambung Oppusunggu, mobil toyota Hilux double cabin BM 8796 DK yang dikemudikan Baron Hans Benny Silalahi, dengan membawa empat orang penumpang melaju dari arah Parapat menuju Pematangsiantar, tiba ditempat kejadian roda sebelah kiri keluar dari badan jalan sehingga pengemudi membanting kemudi ke kanan hingga mengakibatkan mobil slip dan hilang kendali, kemudian masuk jurang dengan kedalaman kurang lebih 100 m yang berada disebelah kanan jurusannya. (jes)