Akibat Rem Blong, Mobil Box Hantam Innova
TAPUT - Akibat rem blong, satu unit mobil Box Mitsubishi menghantam sebuah Innova, Kamis (21/3/2019), tepatnya di Km 6-7, Desa Parik Sabungan, Siborongborong, Tapanuli Utara.
Mobil box plat nomor BK 8838 FA dikemudikan Irsandi Sahputra dan penumpang Sarwo Prihyanto menabrak Innova nomor polisi BK 1208 ZU dikemudikan Tomi Pasaribu sekira pukul 16.30 Wib.
Kapolres Taput melalui Kasubbag humas Sutomo Simaremare, Jumat (22/3/2019) membenarkan peristiwa lakalantas yang terjadi semalam
Dikatakannya, kejadiannya Kamis (21/3/2019) sekira pukul 16.30 Wib di jalan umum Km 6-7 Siborongborong-Balige tepatnya di Desa Pariksabungan, Kecamatan Siborongborong, Tapanuli Utara.
Dimana 1 unit mobil Box merk Mitsubishi nomor polisi BK 8838 FA yang dikemudikan Irsandi datang dari arah Siborongborong menuju Balige setibanya di lokasi kecelakaan mengalami rem blong.
Pada saat bersamaan datang 1 unit mobil Innova BK 1208 ZU dikemudikan Tomi Pasaribu serta beberapa penumpang lainya yang datang dari arah Balige Menuju Siborongborong (berlawanan arah).
Akibat dari kecelakaan lalu lintas tersebut, Sutomo menyebutkan pengemudi Innova yang merupakan PNS mengalami luka lecet di kening dibawa ke Rumah Sakit HKBP Balige guna perobatan.
Sedangkan penumpangnya Dewi Sirait (49), alamat Medan mengalami patah tulang pada pergelangan tangan sebelah kiri dan dibawa ke Rumah sakit HKBP Balige guna perobatan, sedangkan Tortin Sormin (44 ) PNS mengalami sakit kepala sebelah serta badan sakit sebelah dibawa ke Rumah Sakit HKBP Balige guna perobatan. (als)